Inventif

KREATIF MENCERAHKAN

Atta Halilintar Minta Maaf Usai Diduga Bodyguard Ancam Culik Wartawan

INVENTIF – Atta Halilintar meminta maaf setelah salah satu orang yang bersama rombongannya di Polres Jakarta Selatan mengancam menculik wartawan yang melakukan tugas liputan. Ia meminta maaf atas nama dirinya dengan Aurel Hermansyah atas kejadian itu. Atta juga mengaku telah memberikan peringatan keras kepada orang yang disebut sebagai bodyguard tersebut.

“Saya dan istri pribadi minta maaf… Saya memberikan peringatan keras dan mungkin untuk belajar jadi pribadi lebih baik lagi ke depannya,” tulis Atta di kolom komentar unggahan Instagram @lambe_turah, pada Kamis (5/9).

Atta Halilintar kemudian mengklaim orang tersebut bukan karyawan maupun memiliki kontrak kerja sama dengan dirinya. Ia mengaku sosok yang mengancam wartawan itu selama ini hanya suka berkunjung ke kediamannya.

Ia mengakhiri pernyataan itu dengan meminta maaf sekali lagi. Namun, Atta tidak memberikan penjelasan detail terkait alasan keberadaan orang tersebut bersama rombongannya di kantor polisi.

“Dia bukan bagian dari karyawan saya atau pun punya kontrak kerja sama dengan saya, tapi memang suka main ke tempat kami,” ujar Atta. “Sekali lagi mohon maaf lahir batin,”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *