INVENTIF – Selebgram Cut Intan Nabila dipukuli berkali-kali oleh suaminya, Armor Toreador. Kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialaminya itu mengakibatkan dirinya terluka.
“Dari hasil visum yang dikeluarkan oleh dokter rumah sakit Cibinong, bahwa ada luka cakar di punggung, ada benjolan di kepala,” kata Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro ketika menggelar rilis pers, Rabu (14/8/2024).
Rio menyebut KDRT dipicu Armor yang ketahuan menonton video porno. Cut Intan yang meminta penjelasan dari Armor malah menerima penganiayaan bertubi-tubi.
“Untuk kasus kemarin, dari hasil pemeriksaan Tersangka, bahwa (motifnya) ketahuan nonton film porno. Namun kita harus meng-cross-check dengan apa yang akan disampaikan oleh korban,” kata Rio.
“HP Tersangka sudah kita periksa, sudah dihapus di dalam HP. Namun kami mempunyai teknik untuk penyelidikan crime investigation. Masih kami dalami faktor apa dan motif apa yang krusial sampai dia melakukan hal tersebut,” sambungnya.
Leave a Reply