INVENTIF – Zhang Zhi Jie, pemain bintang bulu tangkis asal China meninggal dunia saat bertanding pada ajang Asia Junior Championship (AJC) 2024 di GOR Among Raga, Yogyakarta, Indonesia. Penyebab kematiannya adalah henti jantung.
Kepastian penyebab kematian itu didapatkan dari keterangan resmi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI). Publik dan terutama fans bulutangkis sebelumnya bertanya-tanya apa yang menjadi penyebab kematian pebulutangkis muda itu.
Sejak hari tragedi dan sepanjang Senin (1/7) kemarin, ucapan duka cita sudah mengalir di lini masa X/Twitter. Apalagi, banyak netizen membagikan postingan saudari Zhang Zhi Jie yang menceritakan kalau almarhum adalah sosok baik hati dan sayang keluarga. Makin sedihlah netizen dibuatnya.